Sahabat netter.
Kali ini saya akan coba membagikan cerita
petualangan saya. Berawal dari banyaknya teman saya bercerita bahwa ber-internet dapat menghasilkan uang,
meskipun hanya dengan bermodal dengkul. Gimana caranya?
Setelah berbulan-bulan melakukan browsing ke mana-mana,
akhirnya titik-titik cerah mulai terlihat juga. Secara perlahan saya pelajari,
dan mengikuti petunjuk dari berbagai situs yang saya kunjungi, akhirnya kini
saya sudah mulai mendapatkan penghasilan juga.. Engga percaya rasanya bahwa
ternyata saya juga dapat mengikuti jejak pendahulu para netter maniak tersebut.
Adapun salah satu penghasil receh yang saya ikuti yaitu
melalui AdF.ly. Di sini, kita bisa memperoleh penghasilan hanya dengan
membagikan sesuatu kepada orang lain. Bisa berupa apa saja, misalnya dokumen, gambar,
lagu MP3, software, game, dll. Yang penting berupa file atau link yang sudah
kita siapkan dalam sebuah hosting milik kita. Sebagai contoh di sini saya
menempatkan semua file saya di ziddu. (tentang ziddu ini akan saya bahas nanti
secara khusus)
Registrasi dulu
Agar kita dapat menggunakan layanan AdFly sebagaimana yang saya maksudkan, langkah pertama tentu saja kita harus mendaftar dulu. Untuk teknis pendaftaran akun tidak usah dibahas ya, coba sendiri aja, gak susah koq. Kalo sahabat netter pingin melakukan registrasi bisa langsung klik link INI.
Agar kita dapat menggunakan layanan AdFly sebagaimana yang saya maksudkan, langkah pertama tentu saja kita harus mendaftar dulu. Untuk teknis pendaftaran akun tidak usah dibahas ya, coba sendiri aja, gak susah koq. Kalo sahabat netter pingin melakukan registrasi bisa langsung klik link INI.
Cara mendulang receh.
Misal sahabat netter mau membagikan sebuah link situs,
contohnya http://tabri-starnet.blogspot.com
kalau dibagikan begitu saja kan gak asik tuh, gak dapet apa-apa. Supaya
bagi-bagi link yang sahabat netter lakukan bisa menghasilkan receh, terlebih
dahulu masukkan URL http://tabri-starnet.blogspot.com dalam tool Mass Shrinker dari AdF.ly, dan klik Shrink, maka
jadilah link baru dari AdF.ly, misalnya http://adf.ly/AO7jF. Kemudian link ini dicopy dan tempel pada
blog yang kita bagikan. Link inilah yang nantinya apabila kemudian di klik oleh
orang lain maka akan menghasilkan receh buat kita.
Bagaimana potensi penghasilan?
Salah satu penentu pendapatan kita adalah jumlah pengunjung
atau orang yang melakukan klik pada link kita. Seperti banyak layanan penghasil
uang di internet, semakin banyak orang yang mengklik, maka semakin besar pula penghasilan
kita. AdF.ly membayar publisher dengan US Dollar, jumlahnya pun tak seberapa
untuk sekali klik. Tetapi dalam hal ini ditentukan pula oleh asal Negara yang
melakukan klik.
Bagaimana cara pembayarannya?
Jujur aja sih, hingga tulisan ini saya terbitkan, memang
belum pernah menikmati, tetapi saya sudah melihat penghasilan saya.( yaah… ada-lah)
namanya juga pemula, hitung-hitung buat tabungan aja dulu. Tetapi menurut
teman-teman para sahabat netter senior rata-rata mereka sudah sering merasakan
payout yang dikirimkan langsung ke akun Paypal. Dan menurut penuturan mereka
katanya sih, sejak AdF.ly berdiri hingga sekarang, belum pernah sekalipun telat
dalam melakukan pembayaran ke publisher.
Saran saya kepada para sahabat netter sebaiknya langsung registrasi aja di SINI, disamping sebagai sarana belajaran, lumaian buat tambahan beli pulsa, heheheeee....
Baca juga cara download lewat media fire
Semoga bermanfaat
3 komentar:
Saya Mau Belajar Seperti Yang di anjurkan bapak Saya Coba Juga ni
Selamat mencoba Gan,
Silakan langsung klik saja link-nya.
Terimakasih udh berkunjung ke blog saya.
Ini yang ulun cari ternyata ada blog dihiga jua,,trim's dicuba ahh
Posting Komentar